Minggu, 21 Desember 2008

Audi A4 2002



















Semakin Elegant

Trend modifikasi mobil yang semakin banyak di Kota Pontianak membuat para modifikator di tuntut untuk lebih bekreatifitas. Berbagi macam merek mobil, jenis, bentuk maupun produksi mana tetap menjadi prioritas untuk mencari keistimewaan dari mobil tersebut.

Mobil Audi A4 keluaran tahun 2002 ber plat B 110 RI, merupakan mobil Eropa yang berhasil di dapatkan Indra untuk memenuhi obsesi modifikasinya. Konsep mobil elegan yang telah di dapat dari bentuk aslinya, tidak membuat Indra puas untuk bermain di beberapa sisi mobilnya sehingga mobil tersebut menjadi lebih gagah dan elegan.

Indra menggunakan body kit costum untuk dibeberapa sisi mobilnya, terutama di bagian depan. Ia memasangkan grill costum. Selain itu ia juga menambahkan lampu depan led serta delapan xenon hid. Sunroof webasto ukuran XL tidak lupa ditambahkannya sebagai sirkulasi udara. Selain itu dua knalpot costum di sisi belakang kiri dan kanan mobil.

Hal yang paling penting dilakukan pada mobil tersebut ialah dengan mengganti velg mobil yang asli dengan velg vegasus berukuran 20 inch dipadukan dengan rem brembo. Dengan velg yang besar ini semaki n menambah kokoh tampilan mobil tersebut.

Untuk interior pria jangkung ini menggunakan full momo equipped. Sedangkan untuk dasboard dan jok ia memadukan antara kulit dan karbon. Penekanan pada warna kulit jok dan dasboard sangat dipentingkan di sini, yang membuat lebih menarik di bagian dalam mobil tersebut.

Di bagian audio, Ia memasang dua subwoofer a/d/s 12 inch, dua mid dominations, dua three way dimension, dan single din pioneer serie 8. Dibagian bagasi belakang mobil, Indra menempatkan sebuah layar TV LCD 32 inch merek LG ditambah dengan seperangkat Playstation yang semakin memanjakannya dikala ia sedang bersantai dalam mengikuti suatu acara ataupun sedang melakukan touring.

Spesifikasi:
Eksterior : Warna Biru, body kit custom, kaca film v-kool, knalpot custom, lampu depan
led, xenon hid 8 buah, sunroof webasto.
Pelek : Exe Pegasus 20 Inch
Knalpot : Custom
Jok, dasboard : Kulit dan karbon
Audio/Video : Dua subwoofer a/d/s 12 inch, dua mid dominations, dua three way dimension,
dan single din pioneer serie 8. Layar TV LCD 32 inch merek LG, Playstation


















































Selalu Berusaha Tampil Beda

Indra yang merupakan pemilik mobil Audi A4 mengaku memang senang modifikasi mobil sejak dia masih duduk di bangku kuliah. Sebelum mobil Audi beberapa mobil miliknya telah berhasil dimodifikasinya. Namun menurutnya untuk mobil Audi yang dimilikinya ini lah dia baru serius menekuninya.

Untuk memodifikasi mobil Audi, pria yang sekarang bergabung di klub mobil Hyper ini telah menghabiskan biaya sebesar 180 juta. Uang ratusan juta yang dikeluarkannya tersebut diniliai cukup karena ini merupakan suatu kepuasan bathin menurutnya.

Bengkel mobil Mobiltronik yang terletak di Jl ayani tepatnya di sebelah Universitas Muhammadiyah dipercayakannya untuk memodifikasi keseluruhan mobilnya tersebut. Dia berujar walaupun masih banyak barang-barang modifikasi yang harus di inden, namun kualitas para modifikator-modifikator yang ada di Pontianak sudah hampir setara dengan para modifikator yang ada di daerah lain.

Menurutnya, untuk mobil Audi yang dimilikinya ini kesemua biaya dan membeli mobil dan modisikasi dihasilkan dari jerih payahnya sendir, tanpa mengharapkan bantuan dari orang tua. karena menurutnya jika harus membebankan orang tua untuk hobi yang terbilang memakan biaya besar sangat tidak memungkinkan.

Mobil yang telah mendapatkan Juara 1 SQ pada Pontianak Fashion Car Contest yang diadakan beberapa bulan lalu di Pontianak ini di nilai Indra masih perlu dirombak lagi. Telah banyak strategi yang disiapkannya untuk mengikuti kontes-kontes mobil kedepannya. "Yang pastinya saya ga akan turun kontes dengan keadaan mobil yang sama untuk kedepannya," tegasnya.

Biofile:
Nama : Indra Kurnianto
Ttl : Pontianak, 17 Februari 1985
Alamat : Martadinata
Pekerjaan : Direktur CV Mitra Karya, Transportir BBM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar